Jelang PSMS VS Persib di Stadion Teladan Medan, Supporter Kampak FC Akan Lakukan Ini

Jelang PSMS VS Persib di Stadion Teladan Medan, Supporter Kampak FC Akan Lakukan Ini

Laga uji coba PSMS Medan kontra Persib Bandung bakalan menjadi tontonan menarik pekan ini Minggu (26/3/2017) di Stadion Teladan. Para suporter fanatik PSMS pun sudah menyiapkan kejutan dalam laga klasik yang sudah lama tak tersaji itu.


Tiga kelompok suporter PSMS sudah menyiapkan masing-masing gerakan baru atau koreo. Kelompok suporter Kami Anak Medan Pecinta Ayam Kinantan (Kampak) FC berencana akan membuat gelombang laut.


Mereka akan berkoordinasi dengan Suporter Medan Cinta Kinantan (SMeCK) Hooligan dan PSMS Fans Club (PFC) membuat gerakan tersebut.


"Kampak akan buat lautan gelombang bersama PFC dan SMeCK Hooligan. Kami akan buktikan suporter Medan bisa bersatu. Apalagi selama ini ada saja yang ingin melihat suporter di Medan terpecah belah," ujar Dirijen Kampak, Syaifol kepada Tribun, Selasa (21/3/2017).


Dikatakannya, dalam laga itu, mereka akan tunjukkan kalau suporter di Medan bisa bersatu walau berbeda bendera. Selain itu mereka juga sudah menyiapkan beberapa gerakan dan koreo yang khusus ditampilkan pada laga bertajuk Bigmatch itu.


"Selama ini berita yang negatif terus terhadap suporter Medan. Kami buktikan suporter Medan itu bisa solid walau beda bendera. Selama ini banyak oknum oknum yang tak ingin kami bergandengan tangan selalu memprovokasi agar terjadi perpecahan," tambahnya.


Sumber : Jelang PSMS VS Persib di Stadion Teladan Medan, Supporter Kampak FC Akan Lakukan Ini
Jelang PSMS VS Persib di Stadion Teladan Medan, Supporter Kampak FC Akan Lakukan Ini Jelang PSMS VS Persib di Stadion Teladan Medan, Supporter Kampak FC Akan Lakukan Ini Reviewed by Info Medan Terlengkap on 12:33 AM Rating: 5
Powered by Blogger.