Begini Penampakan Ular Piton Yang Mangsa Akbar Hingga Tewas

Begini Penampakan Ular Piton Yang Mangsa Akbar Hingga Tewas

Ular piton sepanjang tujuh meter yang menelan Akbar (25) warga Desa Salubiro, Kecamatan Karossa, Kabupaten Mamuju Tengah, Sulbar, sempat jadi tontonan warga di lokasi kejadian. Ular piton yang menelan Akbar, memiliki kulit bercorak batik kecokelatan.


"Kayak batik-batik kulitnya itu ular," kata keluarga dekat Akbar, Muh Sahid kepada TribunSulbar.com, Rabu (29/3/2017).


Sahid menyebutkan, ular tersebut ditemukan di bekas rawa di kebun sawit milik Akbar, sekitar empat meter dari lokasi Akbar memanen sawit.


"Waktu didapatkan langsung diparangi ramai-ramai, dikasi hancur kepalanya karna susahmi juga bergerak," ujarnya.


Sahid mengatakan, ular yang menelan Akbar telah dikuburkan.


"Sudah dikubur itu ular sama keluarga di sini, karena tidak sampai hati kalau mau dijadikan tontonan," tutup Sahid.


Begini Kronologi Penemuan Jasad Akbar di Dalam Tubuh Ular Piton 


Musibah mengerikan ini terjadi pada Selasa (23/3/2017) petang. Berikut kronologi penemuan jasad Akbar di dalam tubuh Ular Piton.


1. Minggu (26/3/2017) sekitar pukul 09.00 wita, Akbar meninggalkan rumah menuju kebun kelapa sawitnya.
2. Karena tak kunjung pulang, warga kompak mencarinya pada Senin (27/3/2017).
3. Sekitar pukul 22.00 wita, warga menemukan ular piton di kebun Akbar.
4. Curiga pada ular piton yang buncit, warga sepakat membelah perutnya.
5. Jasad Akbar ditemukan masih utuh di dalam perut ular piton.


Sumber : Begini Penampakan Ular Piton Yang Mangsa Akbar Hingga Tewas
Begini Penampakan Ular Piton Yang Mangsa Akbar Hingga Tewas Begini Penampakan Ular Piton Yang Mangsa Akbar Hingga Tewas Reviewed by Info Medan Terlengkap on 7:07 PM Rating: 5
Powered by Blogger.