Gerindra Dukung Gus Irawan Pasaribu di Pilgubsu 2018

Gerindra Dukung Gus Irawan Pasaribu di Pilgubsu 2018

Ketua DPD Partai Gerindra Sumatera Utara (Sumut) Gus Irawan Pasaribu berpelung kembali dijagokan sebagai Calon Gubernur Sumut pada Pilgubsu 2018.


Politisi muda Gerindra yang juga Wakil Ketua DPRD Sumut, Parlinsyah Harahap, mengatakan, banyak kader Gerindra seperti di DPP atau DPR asal Sumut yang mumpuni untuk memimpin Sumut.


Misalnya, Gus Irawan, yang saat ini menjabat Ketua Komisi VII DPR. Menurut Parlinsyah, sosok Gus Irawan sangat pas. Pasalnya, Gus Irawan sudah punya pengalaman maju di Pilgub Sumut 2013 lalu.


Waktu itu, kata Parlinsyah, dengan dukungan hanya tiga kursi di DPRD Sumut, Gus Irawan yang berpasangan dengan Soekirman sudah memperoleh suara 20 persen lebih. Sementara sekarang, Gerindra sudah memiliki 13 kursi di DPRD Sumut dan sekitar 133 kursi di DPRD kabupaten/kota.


"Jadi, kalau Bapak Gus Irwan maju, sudah pas itu. Tinggal mematangkan strategi saja," ungkap Parlinsyah. Menurutnya, meski belum terbuka, ada beberapa pengurus dan kader partai di Sumut yang menginginkan agar Gus Irawan kembali maju di Pilgub Sumut.


"Sejauh ini saya lihat ada dukungan (ke Gus Irawan), meskipun ada beberapa yang mendukung kader lain juga. Biasalah dalam sebuah partai," ujar Parlinsyah.


Soal siapa nanti yang akan diusung Gerindra di 2018, Parlinsyah menyerahkan sepenuhnya kepada DPP Partai Gerindra di Jakarta. "Tergantung Ketua Umum Bapak Probowo Subianto nanti. Meskipun ada mekanisme dari bawah, tapi itu belum final, keputusan tetap ada di DPP," terangnya.


Parlinsyah sendiri mengaku belum berniat maju di Pilgubsu 2018. Alasannya, ia ingin menuntaskan masa bhaktinya sebagai anggota DPRD Sumut periode 2014-2019.


Sementara itu, tokoh pemuda Sumatera Utara yang kini menjabat Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus (Wadireskrimsus) Polda Sumatera Utara, AKBP Maruli Siahaan dianggap menjadi sosok yang mumpuni untuk memimpin Sumatera Utara.


Demikian disampaikan praktisi hukum, Tribrata Hutauruk kepada wartawan. Menurutnya pengalaman Maruli selama bertugas di kepolisian sudah membuatnya menjadi sosok yang teruji dalam menghadapi karakter masyarakat di Sumatera Utara. Hal ini menurutnya menjadi modal penting untuk keberhasilan memimpin Sumatera Utara.


"Sumatera Utara menjadi salah satu barometer berbagai sendi kehidupan di Indonesia. Dibutuhkan kerja keras bersama dalam membangunnya, dan tentu hal ini juga sangat dipengaruhi oleh karakter pemimpinnya yang bisa merangkul semua kalangan dan golongan masyarakat," katanya.


Sementara itu, pengamat politik dari Universitas Sumatera Utara (USU), Henry Sitorus meminta semua partai politik (parpol) melakukan seleksi ketat bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut yang diusung dalam Pilgubsu 2018 mendatang.


Ini perlu dilakukan, agar figur yang bakal diusung tersebut, benar-benar memiliki komitmen pro rakyat dan tidak melakukan pengkianatan terhadap kontrak politik yang telah disepakati. "Masyarakat di daerah ini tentunya tidak ingin masalah serupa kembali menimpa Gubsu periode mendatang," tegas Dosen Fisipol USU ini.


Untuk menjawab tantangan tersebut, katanya, parpol memiliki tanggung jawab serta harus lebih jeli dan selektif sebelum menetapkan cagubsu yang akan maju dalam Pilkada 2018. Tantangan tersebut, lanjut dia, hanya bisa direalisasikan jika setiap parpol dan masyarakat legowo dan sepakat untuk mengusung sosok tokoh terbaiknya yang tidak bermasalah hukum serta mengharamkan politik uang.


Sumber : Gerindra Dukung Gus Irawan Pasaribu di Pilgubsu 2018
Gerindra Dukung Gus Irawan Pasaribu di Pilgubsu 2018 Gerindra Dukung Gus Irawan Pasaribu di Pilgubsu 2018 Reviewed by Info Medan Terlengkap on 8:20 PM Rating: 5
Powered by Blogger.